Desa Datar Mansiang
Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto
Musyarawah Desa Khusus Tentang Usulan Pinjaman dan Dukungan Pengembalian Pinjaman Untuk KDMP Datar Mansiang Sawahlunto

Datar Mansiang, Selasa 4 November 2025 Sawahlunto — Bertempat di ruang PAUD Desa Datar Mansiang, pada hari ini pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB, telah dilaksanakan Rapat Usulan Pinjaman dan Dukungan Pengembalian Pinjaman untuk Koperasi Desa Merah Putih Datar Mansiang Sawahlunto.
Kegiatan ini dihadiri oleh sebanyak 25 orang peserta yang terdiri dari unsur masyarakat desa, pendamping desa, serta pengurus Koperasi Desa Merah Putih, Perangkat Desa. Rapat berlangsung dalam suasana tertib dan penuh semangat kebersamaan untuk mendukung perkembangan ekonomi desa melalui kegiatan koperasi.
Dalam rapat tersebut, pimpinan rapat, Aulia Mahdi, selaku Ketua BPD menyampaikan bahwa seluruh peserta yang hadir telah memahami maksud dan tujuan pelaksanaan kegiatan. Setelah dilakukan pembahasan bersama, para peserta secara musyawarah untuk mufakat menyetujui beberapa hal penting, di antaranya:
- Menyetujui Proposal Rencana Bisnis Koperasi Desa Merah Putih Datar Mansiang Sawahlunto sebagai dasar pelaksanaan kegiatan usaha koperasi.
- Menyetujui besaran maksimal pinjaman sebesar Rp. 60.000.000,- (Enam Puluh Juta Rupiah) yang akan digunakan untuk mendukung kegiatan unit usaha koperasi.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Koperasi Desa Merah Putih Datar Mansiang, Bapak Kasnama, menyampaikan bahwa Proposal Rencana Bisnis Koperasi ini disusun sebagai dasar pelaksanaan kegiatan usaha koperasi ke depan, dengan tujuan memperkuat peran koperasi sebagai penggerak ekonomi masyarakat desa.
Beliau menegaskan bahwa rencana bisnis ini telah disusun secara matang dengan mempertimbangkan potensi lokal, kebutuhan masyarakat, serta kemampuan koperasi dalam mengelola usaha secara berkelanjutan.
“Kami berharap dengan adanya dukungan dari pemerintah desa dan seluruh anggota masyarakat, Koperasi Desa Merah Putih Datar Mansiang Sawahlunto dapat berkembang menjadi lembaga ekonomi yang mandiri, transparan, dan mampu memberikan manfaat nyata bagi warga Datar Mansiang,” ujar Bapak Kasnama dalam sambutannya di hadapan peserta rapat.
Pernyataan tersebut disambut positif oleh seluruh peserta rapat yang hadir, dan menjadi dasar bagi pengambilan keputusan secara musyawarah mufakat untuk menyetujui Proposal Rencana Bisnis Koperasi Desa Merah Putih Datar Mansiang Sawahlunto.
Rapat berjalan dengan lancar dan ditutup dengan harapan agar dukungan seluruh masyarakat dan pemerintah desa dapat memperkuat keberlangsungan Koperasi Desa Merah Putih Datar Mansiang Sawahlunto sebagai wadah peningkatan ekonomi masyarakat Datar Mansiang.



Oktavia Ramadani
28 September 2025 22:00:36
Pegawai...